IndonesiaMenarik

Profil Putri Marino Biodata, Fakta Menarik, dan Kisah Cinta

Selebwiki – Putri Marino atau bernama lengkap Ni Luh Dharma Putri Marino merupakan pemeran, model, dan sekaligus presenter asal Indonesia yang berketurunan Italia dan Bali. Ia juga adalah istri Chicco Jerikho aktor dan produser Indonesia.

Putri Marino pernah berperan sebagai Kinan dalam Serial Layangan Putus (2021) dalam dialognya berkata “Kamu beliin dia penthouse seharga 5 milyar, its’s a penthouse. Terus kamu bawa dia ke Cappadocia. It’s my dream, not her. My dream, mas.” sempat populer dan aktris Anya Geraldine pun ada didalam adegan Film itu.

Biodata Putri Marino

Nama Lengkap : Ni Luh Dharma Putri Marino

Nama Panggilan : Putri

Nama Panggung : Putri Marino

Tempat Tanggal Lahir : Denpasar, 4 Agustus 1993

Zodiak : Leo

Kebangsaan : Indonesia

Agama : Kristen

Hobi : Berpetualang

Pendidikan : Universitas Mercu Buana

Pekerjaan : Artis, Pembawa Acara, Model

Tahun Aktif sejak : 2013 sampai sekarang

Orang Tua : Francesco Marino (Ayah) dan Mariana Rupadmi (Ibu)

Saudara/i : Sitha Marino (Adik), Selly Marino (Adik)

Pasangan : Chicco Jerikho

Anak : Surinala Caroline Jarumilind

Akun Instagram : @putrimarino

Akun Twitter : @marino_putri

Fakta Menarik

  1. Seorang Perancang Busana

Permulaan karyanya Putri Marino adalah seorang perancang busana di denpasar Bali. Ia bahkan pernah bersekolah fashion di Negara Italia. Selama 1,5 tahun ia berprofesi menjadi seorang perancang busana.

Kemudian ia ingin mencoba dunia baru, lalu diajak casting sebagai presenter di salah satu stasiun televisi padatahun 2013.

  1. Suka Berpetualang

Dalam seleksi casting yang dilaluinya ternyata diterima. Dan diterima menjadi pembawa acara di acara televisi My Trip My Adventure dan diharuskan berpetualang ke banya tempat menarik di Indonesia.

Putri Marino memang senang jalan-jalan. Terbukti dalam postingan media sosial miliknya terlihat banyak bepergian ke berbagai tempat wisata indah contohnya seperti Danau Kelimutu di Flores dan tempat lainnya. Ia juga pernah melakukan olahraga menyelam di Labuan Bajo, NTT.

  1. Aktris Wanita Terbaik

Dalam perannya di film berjudul Posesif, Dia dinobatkan sebagai Pemeran Wanita Terbaik di panggung Festival Film Indonesia tahun 2017.

Putri Marino pun mendapatkan Piala Citra dan berhasil menyaingi bintang-bintang populer Indonesia, seperti Dian Sastro (Film Kartini), Adinia Wirasti (Film Critical Eleven), Sheryl Sheinafia (Film Galih dan Ratna) dan Tatjana Saphira (Film Sweet 20).

  1. Semangat Tinggi Berkarya

Saat mendapatkan kemenangannya di Piala Citra mejadikan ia mengatakan kenangan tersendiri dan landasan motivasinya untuk terus berkarya, lebih giat lagi belajar akting dan medalami karakter yang diberikan.

Kisah Cinta

  1. Cinta dalam kesederhanaan

Suaminya Chicco pernah menceritakan bahwa ia memang menyukainya karena melihat sosok Putri Marino yang sederhana, mandiri dan bisa masak. Pemuda itu sangat yakin bahwa seperti itulah yang ia harapkan untuk mendampingi hidupnya kelak.

Saat menikah pun terbukti sempat meminta izin kepada Chicco untuk tidak memakai riasan wajah sama sekali. Sehingga Chicco tetap mengaguminya karena katanya sederhana banget, simpel banget. yang terpenting ia nyaman menjadi dirinya sendiri.

  1. Pacaran petama di Minimarket

Dalam asmara mereka punya kejadian lucu dan unik. Yaitu mereka menjadi pacaran saat di minimarket. Saat itu bermula ketika keduanya sedang berhenti di salah satu minimarket. Di sanalah Chicco mengutarakan isi hatinya dan langsung dijawab Putri Marino saat itu juga.

  1. Tiga bulan berpacaran

Sebelum akhirnya menikah di bulan Maret 2018 lalu, Mereka menjalin hubungan hanya selama tiga bulan. Setelah itu, langsung dilamar Chicco dan selanjutnya mempersiapkan semua pernikahan mereka.

Related Articles

Back to top button