Pria

Kumpulan Fakta Menarik Cinta Brian dan Daftar Filmografinya

Kumpulan Fakta Menarik Cinta Brian

SelebWiki – Berikut ini kumpulan fakta menarik Cinta Brian dan daftar filmografinya. Aktor tampan pemeran Dewa di sinetron Buku Harian Seorang Istri ini baru saja dibaptis pada Minggu, 17 April 2022.

Momen tersebut dibagikan melalui akun instagram pribadinya (@cinta_brian). Di dalam foto tersebut, tampak pria berusia 23 tahun itu mengenakan jubah panjang berwarna putih. Saat proses pembaptisan, Brian berdoa dengan khusyuk sembari memjamkan mata.

Postingannya itu disambut positif oleh warganet dan beberapa selebritis dan penggemarnya memberi ucapan selamat atas baptisan Brian.

“Selamat paskah brian,” komentar Samuel Zylgwyn.

“Selamat paskah. Jesus loves you, Cinta,” ucap Franda.

“Selamat yaa, semakin bertumbuh imannya di dalam Kristus Yesus Amin,” tulis salah satu penggemar.

“Selamat jadi pengikuti Kristus yg taat,” sambung yang lain.

Pengen mengenal lebih dekat dengan aktor tampan yang satu ini? Yuk, simak kumpulan fakta menarik Cinta Brian dan daftar filmografinya.

Fakta Menarik Cinta Brian

1. Pemilik nama asli Cinta Brian Glenn Roberts ini ternyata keturunan Inggris-Indonesia. Sang ayah asli berdarah Inggris dan ibundanya yang bernama Ayu Astuti keturunan Indonesia.

2. Aktor tampan yang lahir di Denpasar, Bali, pada 27 Juli 1998 itu merupakan sulung dari 6 bersaudara. Beberapa dari saudaranya tersebut, berbeda ayah dengannya. Berikut kelima nama saudara Cinta Brian, Junior Roberts, Honey Jasmine Glenn Roberts, William Glenn Roberts, Ellen Glenn Roberts, dan Oliver Glenn Roberts. Agama Cinta Brian beserta keluarganya adalah Kristen.

3. Salah satu dari kelima adiknya, ada yang mengikuti jejaknya sebagai seorang entertainment, yaitu Junior Roberts.

4. Debut pertama pria berzodiak Leo itu di tahun 2017, dengan mengisi peran di sebuah judul sinetron Asmara Sahabat Langit. Dirinya juga dikenal sebagai seorang model.

5. Wajah rupawannya sering mengisi layar kaca lewat perannya yang memerankan tokoh pria Muslim, seperti di sinetron Amanah Wali 2, Kun Fayakun, dan Mahar 30 Juz.

6. Sempat dikabarkan terlibat cinta lokasi dengan lawan mainnya di sinetron Dia yang Tak Terlihat, Prilly Latuconsina. Saat itu Cinta Brian tampak menggenggam tangan gadis cantik itu sembari memuji kecantikannya.

7. Cinta pertama Cinta Brian adalah Guru TK-nya. Dan untuk pertama kalinya, dia menembak seorang cewek ketika masih duduk di kelas 5 SD.

Sumber: Profil dan Biodata Cinta Brian, dari Perjalanan Karir Hingga Kisah Asmara

Daftar Filmografi Cinta Brian

Film Cinta Brian

2018: The Perfect Husband
2019: Matt & Mou, Laundry Show
2020: 4 Mantan

Serial Web Cinta Brian

2019: Switch: A Journey to Perfection, Jangan Minta Jatuh Cinta
2020: My Lecturer, My Husband
2021: Turn On, Scandal

Sinetron Cinta Brian

2017: Asmara Sahabat Langit
2018: Dia yang Tak Terlihat, Amanah Wali 2, Penakluk Hati, Kun Fayakun
2019: Siluman Ular, Jodoh Wasiat Bapak, Mahar 30 Juz
2020: Putri Mahkota, Princess Mermaid
2020-2021: Princess Mermaid Season 2
2020: Bawang Putih Berkulit Merah, Cinta Seruni
2021: Buku Harian Seorang Istri

FTV

2017: Ojek in Love, The Comblang Terjebak Cinta, Koki Cantik Bikin Keki, Cinta Kejar Target, Perempuan dalam Sangkar Emas, Cintaku Sampai di 16
2018: Si Ganteng tapi Tak Nyata, Cintaku Bertepuk Sebelah Empang, Pangeran Jas dan Incess Laundry, Abang Sayur Abang Sayang, Gurih Cinta Kari Ayam
2020: Aku Hadir Mantanky Menikah
2021: Catatan Harianku: Jangan Takut Jatuh Cinta

Itulah kumpulan fakta menarik Cinta Brian dan daftar filmografinya yang baru saja dibaptis. Semoga informasi ini bermanfaat dan kamu juga bisa menemukan berita, profil, biodata serta fakta-fakta menarik lainnya dari selebriti dalam dan luar negeri lainnya di SelebWiki.com.

Related Articles

Back to top button